Rupiah vs PSBB Total, Hasilnya?

0
1191
Ilustrasi Transaksi Rupiah vs Dolar AS - Sumber Foto www.bisnis.com

Mengacu Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR), perdagangan nilai tukar mata uang rupiah terhadap nilai mata uang dolar Amerika Serikat (AS) ditutup menguat 110 poin menjadi Rp14.768 pada Jumat (18/9) dibandingkan penutupan perdagangan Kamis (17/9) di harga Rp14.878 per dolar AS.

Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) – Sumber Bank Indonesia

Piter Abdullah Redjalam selaku pengamat pasar uang mengatakan, pergerakan rupiah sepanjang pekan ini mulai menunjukkan kekuatannya setelah sebelumnya terus mengalami pelemahan. Piter menilai, salah satu pendorong menguatnya rupiah masih ditopang dari fundamental Indonesia yang masih sangat kuat dibandingkan negara-negara lain yang terkena pandemi Covid-19.

“Lagipula secara teknikal rupiah terlihat sudah mulai jenuh sehingga saat ini waktunya untuk kembali menguat,” ujar Piter kepada Akseleran, Jumat (18/9).

Pada perdagangan pekan depan, Piter memproyeksikan rupiah akan bergerak mixed tetapi cenderung menguat terhadap dolar AS karena likuiditas global masih tetap tinggi dan fundamental dalam negeri masih sangat kuat, sehingga investor asing akan kembali masuk ke Indonesia setelah isu Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) DKI Jakarta yang diperkirakan akan ketat seperti Maret lalu, tetapi ternyata PSBB yang diberlakukan masih banyak pelonggaran.

Baca Juga:
PSBB Jakarta Sentimen Negatif Bagi Rupiah
Jakarta Kembali PSBB, Bisnis Apa yang Paling Goyang?
Dampak PSBB ke IHSG, Ini Lima Rekomendasi Saham

Piter memprediksi, mata uang garuda akan bergerak di kisaran Rp14.500-Rp14.750 pada perdagangan sepanjang pekan depan.

Senada dengan Piter, Ariston Tjendra selaku Kepala Riset dan Edukasi Monex Investindo Futures memproyeksikan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS akan bergerak relatif menguat dengan rentang harga Rp14.600-14.950 per dolar AS sepanjang perdagangan pekan depan.

Daftar sekarang dan dapatkan imbal hasil hingga 21% per tahun di Akseleran

Akseleran memberikan saldo awal senilai Rp 100 ribu untuk pendaftar baru dengan menggunakan kode CORCOMMBLOG. Melakukan pendanaan di Akseleran juga sangat aman karena lebih dari 98% nilai portofolio pinjamannya memiliki agunan. Sehingga dapat menekan tingkat risiko yang ada. Akseleran juga sudah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan nomor surat KEP-122/D.05/2019 sehingga proses transaksi yang kamu lakukan jadi lebih aman dan terjamin.

Untuk kamu yang tertarik mengenai pendanaan atau pinjaman langsung bisa juga menghubungi (021) 5091-6006 atau bisa via email [email protected]