Kisah Jan Koum, Founder Whatsapp yang Pernah Jadi Tukang Bersih-bersih

0
1107
Kisah Jan Koum, Founder Whatsapp yang Pernah Jadi Tukang Bersih-bersih

Saat ini, whatsapp merupakan salah satu aplikasi yang kerap digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Aplikasi ini memiliki banyak fungsi seperti mengirim chat, gambar, suara, status, dan file dokumen tertentu.Namun ternyata ada kisah inspirasi di balik aplikasi yang sangat sukses ini. Founder-nya, Jan Koum, datang dari sebuah desa kecil di Ukraina yang memiliki tekad yang besar untuk mengejar pendidikan dan kesuksesan. Bahkan Jan Koum dikabarkan pernah bekerja sebagai tukang bersih-bersih ketika kecil.

Jan Koum kecil membantu ibunya menjadi tukang bersih-bersih di toko. Beranjak remaja, Jan pun mulai menemukan minatnya pada teknologi dan belajar sendiri tentang jaringan komputer lewat buku yang dibeli dari toko buku tua.

Kondisi yang kekurangan tidak menghalangi semangat Jan untuk menyelesaikan sekolah dan menekuni programming. Hingga setelah lulus SMA, Jan mulai menguasai jaringan komputer bahkan bisa menjadi seorang insinyur tanpa pendidikan resmi. Setelahnya Jan Koum masuk ke Universitas San Jose State selagi bekerja untuk membayar biaya kuliahnya.

Pada 1996, Jan pernah bergabung dengan sebuah grup hacker bernama w00w00. Di situ lah kemampuannya semakin terasah dan bertemu dengan Sean Fanning, penemu Napster.

Jan Koum berhenti kuliah pada 1997 untuk bekerja di Yahoo sebagai Infrastructure Engineer. Setelah sembilan tahun bekerja di Yahoo, ia mencoba melamar ke Twitter dan Facebook tapi ditolak meski akhirnya menjadi salah satu dewan di Facebook empat tahun kemudian.

Beberapa tahun kemudian Jan Koum memutuskan untuk berkeliling dunia yang akhirnya mempertemukannya dengan Alex Fishman yang mengundang sejumlah orang lain kemudian terciptalah ide WhatsApp.

Jan Koum mendaftarkan aplikasinya di iPhone pada 2009. Setelah melakukan berbagai perbaikan, pada 2014 akhirnya WhatsApp diakuisisi oleh Facebook Inc dengan nilai US$19 miliar atau sekitar Rp 272 triliunan. Dengan kesuksesan yang dimiliki, Jan juga disebut-sebut sebagai salah satu pengusaha teknologi yang rendah hati dan sering berdonasi.

Ayo dukung pertumbuhan ekonomi dengan memberikan pendanaan UMKM secara aman di Akseleran! Daftar sekarang dan dapatkan imbal hasil hingga 12% per tahun di Akseleran.

Akseleran memberikan saldo awal senilai Rp100 ribu untuk pendaftar baru dengan menggunakan kode CORCOMMBLOG. Melakukan pendanaan di P2P Lending Akseleran juga sangat aman karena lebih dari 98% nilai portofolio pinjamannya memiliki agunan. Sehingga dapat menekan tingkat risiko yang ada. Akseleran juga sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan nomor surat KEP-122/D.05/2019 sehingga proses transaksi yang kamu lakukan jadi lebih aman dan terjamin. 

Untuk kamu yang tertarik mengenai pendanaan atau pinjaman langsung bisa juga menghubungi (021) 5091-6006 atau via email [email protected]

Penulis: Ayu Diah Callista | Editor: Rimba Laut