Selama Dua Tahun Jadi Lender Tidak Pernah Dirugikan

0
839

Pertama kali mengetahui P2P Lending Akseleran dari keluarga dan saudara, Nio Dollly Siswanto akhirnya mencoba melakukan pengembangan dana sebagai  lender di Akseleran. Sejak melakukan registrasi pertama di bulan Agustus 2019 hingga sekarang, kini total pendanaan Nio Dolly Siswanto secara kumulatif sudah mencapai lebih dari Rp389 juta.

“Atas rekomendasi dari keluarga dan saudara, dan melihat bunganya cukup tinggi serta menurut saya Akseleran cukup aman untuk pengembangan dana,” ujar Nio Dolly ketika berbincang dengan Rimba Laut selaku SVP Corporate Communication Akseleran di program Special Guest episode terbaru.

Tidak Pernah Dirugikan

Ada sejumlah hal yang membuat Dolly akhirnya mengembangkan dananya di Akseleran. Salah satunya, ia ingin fokus pada satu platform pengembangan dana. Selama dua tahun menjadi Lender di platform P2P Lending Akseleran tercatat 0% kredit dana macet (NPL) maupun 0% dana tak tertagih dari 138 campaign yang didanai oleh Dolly.

Dolly menambahkan, selama menjadi lender di Akseleran dirinya tidak pernah merasa dirugikan melainkan selalu memperoleh keuntungan yang membuatnya semakin nyaman melakukan pengembangan dana di Akseleran.

“Akseleran sangat membantu saya sebagai lender, ditambah dengan adanya fitur Auto Lending, kemudian adanya fitur proteksi asuransi sehingga tetap untung dan nyaman dalam mengembangkan dana,” Ujar Dolly.

Lebih lanjut, selama dua tahun di Akseleran total kumulatif pendanaan Dolly sebesar Rp389.541.518 juta. Dari pengembangan dana tersebut, ia telah memperoleh pendapatan bunga sebesar 12% pertahun atau sekitar Rp8 juta lebih.

“Bunga yang saya dapat saya gunakan untuk membiayai usaha yang sedang saya jalani, pokok dari pinjaman tetap saya letakan di Akseleran untuk pengembangan dana kembali,” kata Dolly.

Pelayanan Akseleran

Dari sisi pelayanan, Dolly juga mengapreasisi upaya Akseleran untuk selalu terhubung dengan lender-lendernya. Mulai dari mengingatkan jika ada kampanye yang belum didanai hingga mengkomunikasikan jika terjadi kredit macet atau borrower yang terlambat membayar.

“Waktu itu ada dua campaign yang saya danai terjadi keterlambatan pembayaran, customer service dari Akseleran sangat baik serta lengkap dalam menyampaikan informasi dan Akseleran tetap bertanggung jawab mengembalikan dana saya dan membayar bunganya juga, jadi saya tidak rugi sama sekali, itu yang membuat saya sangat tenang sebagai lender,” jelasnya.

Berdasarkan pengalamannya, Dolly menilai P2P Lending seperti di Akseleran merupakan platform yang menarik sebagai sarana pengembangan dana. Ia menyebutkan beberapa alasannya.

“Akseleran sangat informatif, aplikasinya sangat mudah dimengerti, sangat terpecaya dan menurut saya pribadi, sebagai lender tidak perlu banyak di-maintain maupun di-manage. Sehingga buat kita sebagai Lender menjadi tenang,” tutup Dolly.

Ayo dukung pertumbuhan ekonomi dengan memberikan pendanaan UMKM secara aman di Akseleran! Daftar sekarang dan dapatkan imbal hasil hingga 21% per tahun di Akseleran.

Akseleran memberikan saldo awal senilai Rp100 ribu untuk pendaftar baru dengan menggunakan kode CORCOMMBLOG. Melakukan pendanaan di P2P Lending Akseleran juga sangat aman karena lebih dari 98% nilai portofolio pinjamannya memiliki agunan. Sehingga dapat menekan tingkat risiko yang ada. Akseleran juga sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan nomor surat KEP-122/D.05/2019 sehingga proses transaksi yang kamu lakukan jadi lebih aman dan terjamin.

Untuk kamu yang tertarik mengenai pendanaan atau pinjaman langsung bisa juga menghubungi (021) 5091-6006 atau via email [email protected]

Penulis: Raymas Putro I Editor: Rimba Laut