Apa itu People Pleaser?

1
595
Apa itu People Pleaser?

Pernahkah kamu merasa tidak enak sehingga tidak bisa menolak sesuatu yang sebenarnya tidak kamu sukai atau inginkan? Apakah kamu sulit untuk berkata “tidak” ke orang lain dan cenderung selalu “mengiyakan” untuk membantu orang lain?

Seorang dengan kepribadian seperti ini atau yang biasanya disebut “people pleaser” memang terkenal baik dan suka membantu. “People Pleaser” adalah sebutan bagi orang-orang yang selalu menyenangkan dan memprioritaskan orang lain dibanding dirinya, bahkan jika itu merugikan dirinya sendiri. Tidak enakan untuk menolak permintaan orang lain, dan meletakkan kepentingan orang di atas kepentingannya sendiri

Tidak ada yang salah dengan kebaikan yang kamu berikan. Namun ketahuilah bahwa sesuatu yang berlebihan itu tidak baik. Justru kebiasaan ini bisa menjadi bumerang untuk diri sendiri. Kita bisa menjadi toxic terhadap diri sendiri dan jadi sibuk memikirkan orang lain hingga tidak mementingkan kebahagiaan diri sendiri

Namun jangan khawatir, kamu bisa mulai keluar dari keadaan ini dengan mulai belajar untuk mengatakan “tidak” ke hal-hal kecil yang tidak kamu kehendaki. Dengan begitu perlahan kalian akan menanamkan sikap tegas di dalam diri sendiri.

Hal yang harus kamu pahami agar keluar dari keadaan ini adalah menanamkan bahwa kebutuhanmu tidak kalah penting dengan kebutuhan orang lain. Kamu tidak bisa selalu menyenangkan orang lain dan kamu tidak bertanggung jawab atas kebahagiaan orang lain. Ingat bahwa setiap orang bertanggung jawab atas kebahagiaannya sendiri.

Bayangkan jika kamu menerima bantuan orang lain karena terpaksa, apakah nyaman? Begitu juga kamu berusahalah memenuhi permintaan orang lain karena memang kamu bisa dan mau, bukan karena tidak enak dan terpaksa. Tidak masalah jika harus menolak permintaan orang lain, sampaikan dengan jujur dan halus.

Ayo dukung pertumbuhan ekonomi dengan memberikan pendanaan UMKM secara aman di Akseleran! Daftar sekarang dan dapatkan imbal hasil hingga 10,5% per tahun di Akseleran.

Akseleran memberikan saldo awal senilai Rp100 ribu untuk pendaftar baru dengan menggunakan kode CORCOMMBLOG. Melakukan pendanaan di P2P Lending Akseleran juga sangat aman karena lebih dari 98% nilai portofolio pinjamannya memiliki agunan. Sehingga dapat menekan tingkat risiko yang ada. Akseleran juga sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan nomor surat KEP-122/D.05/2019 sehingga proses transaksi yang kamu lakukan jadi lebih aman dan terjamin. 

Untuk kamu yang tertarik mengenai pendanaan atau pinjaman langsung bisa juga menghubungi (021) 5091-6006 atau via email [email protected]

Penulis: Ayu Diah Callista | Editor: Rimba Laut

1 COMMENT

Comments are closed.