3 Istilah Saham yang Wajib Diketahui Pemula

0
300
3 Istilah Saham yang Wajib Diketahui Pemula

Ketika mulai terjun ke dunia investasi, tentu banyak istilah-istilah dalam saham yang mungkin membuatmu bingung. Ada beberapa istilah dalam dunia investasi yang perlu kamu ketahui sebagai pemula. Pasalnya, istilah-istilah ini ini menjadi istilah lumrah yang sering dipakai di pasar modal. Berikut ini beberapa istilah umum yang sering digunakan tentang saham.

1. Growth Stock

Growth Stocks adalah saham yang memiliki harga pasar yang lebih tinggi dibandingkan nilai perusahaan itu sendiri. Biasanya hal ini terjadi karena prospek pertumbuhan jangka panjang yang mendukung bisnis perusahaan.

2. Halting

Halting adalah penghentian perdagangan saham sementara di Bursa Efek yang disebabkan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami kenaikan atau penurunan yang tidak wajar. Biasanya OJK dan BEI menetapkan halting selama 30 menit, jika IHSG turun hingga 5%. Hal ini bertujuan agar pasar saham rehat sejenak dan melakukan perhitungan, sekaligus mencegah kenaikan atau kejatuhan lebih dalam.

3. Saham Gorengan

Saham gorengan berarti saham tersebut tidak memiliki fundamental yang baik. Saham tersebut harganya dapat dimanipulasi secara sengaja oleh bandar. Biasanya, pergerakan harga saham tidak wajar dan kenaikan harga tak sebanding dengan kinerja sahamnya. Sebagai investor pemula kamu harus berhati-hati jika menemukan saham seperti ini.

Ayo dukung pertumbuhan ekonomi dengan memberikan pendanaan UMKM secara aman di Akseleran! Daftar sekarang dan dapatkan imbal hasil hingga 10,5% per tahun di Akseleran.

Akseleran memberikan saldo awal senilai Rp100 ribu untuk pendaftar baru dengan menggunakan kode CORCOMMBLOG. Melakukan pendanaan di P2P Lending Akseleran juga sangat aman karena lebih dari 98% nilai portofolio pinjamannya memiliki agunan. Sehingga dapat menekan tingkat risiko yang ada. Akseleran juga sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan nomor surat KEP-122/D.05/2019 sehingga proses transaksi yang kamu lakukan jadi lebih aman dan terjamin.

Untuk kamu yang tertarik mengenai pendanaan atau pinjaman langsung bisa juga menghubungi (021) 5091-6006 atau via email [email protected]

Penulis: Ayu Diah Callista | Editor: Rimba Laut