Kehilangan Semangat Bekerja? Coba Lakukan Ini!

0
315
Kehilangan Semangat Bekerja? Coba Lakukan Ini!

Pekerjaan pastinya tidak selalu berjalan mulus sesuai dengan keinginan kita. Terkadang ada saja kendala yang dihadapi hingga menyebabkan kita tidak mampu bertahan dan memutuskan untuk tidak melanjutkan. Ketika kita sudah kehilangan semangat, maka rasanya seperti tidak ada daya dalam melakukan pekerjaan.

Jika kamu sudah tidak lagi antusias berangkat kerja hingga berpengaruh pada absensi dan kedisiplinan, hasil pekerjaan kurang maksimal, tidak senang selama berada di lingkungan kerja, atau sering mengeluh, maka bisa jadi kamu sedang kehilangan semangat kerja. Ada beberapa hal yang dapat membantu agar tidak bosan bekerja dan tetap bertahan menikmati pekerjaan saat ini tanpa harus memutuskan untuk berhenti.

1. Ingat kembali alasan bekerja

Hal pertama yang bisa kamu lakukan adalah mengingatkan dirimu kembali apa yang menjadi motivasi atau alasan kamu bekerja dan arahkan kembali fokus ke targetmu. Misalnya kamu bekerja mengumpulkan uang untuk membeli atau melakukan sesuatu. Atau contoh lain misalnya kamu bekerja untuk menambah pengalaman dan meningkatkan kemampuan.

2. Cari hal yang bisa membuatmu senang

Selanjutnya coba temukan hal di tempat kerja yang bisa membuat kamu senang. Misalnya kami bisa sesekali membeli kopi atau minuman makanan kesukaan saat sedang bekerja. Kamu juga bisa bekerja sambil mendengarkan musik jika memungkinkan. Hal lain yang bisa kamu lakukan adalah mencari kegiatan menyenangkan saat jam istirahat.

3. Cari tahu hal yang membuatmu tidak bersemangat

Terakhir, cari sumber masalahnya dan hadapi hal tersebut. Dengan cara ini kamu akan lebih mudah menemukan solusi atas permasalahanmu.

 Ayo dukung pertumbuhan ekonomi dengan memberikan pendanaan UMKM secara aman di Akseleran! Daftar sekarang dan dapatkan imbal hasil hingga 10,5% per tahun di Akseleran.

Akseleran memberikan saldo awal senilai Rp100 ribu untuk pendaftar baru dengan menggunakan kode CORCOMMBLOG. Melakukan pendanaan di P2P Lending Akseleran juga sangat aman karena lebih dari 98% nilai portofolio pinjamannya memiliki agunan. Sehingga dapat menekan tingkat risiko yang ada. Akseleran juga sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan nomor surat KEP-122/D.05/2019 sehingga proses transaksi yang kamu lakukan jadi lebih aman dan terjamin.

Untuk kamu yang tertarik mengenai pendanaan atau pinjaman langsung bisa juga menghubungi (021) 5091-6006 atau via email [email protected]

Penulis: Ayu Diah Callista | Editor: Rimba Laut