Respons Rupiah Terhadap UU Cipta Kerja?

0
928
Ilustrasi Transaksi Rupiah vs Dolar AS - Sumber Foto www.bisnis.com

Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) mengalami penguatan pada perdagangan hari ini Jumat (9/10). Mengacu Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR), hari ini rupiah ditutup di angka Rp14.737 per dolar AS menguat 13 poin dibandingkan penutupan perdagangan kemarin yang ditutup di angka Rp14.750 per dolar AS.

Muhammad Doddy selaku Pengamat Pasar Uang menilai, sentimen utama yang menggiring nilai mata uang garuda menguat karena Undang-Undang (UU) Cipta Kerja. UU Ciptaker tersebut memiliki dua sisi, baik dari sisi pengusaha maupun dari pekerja.

“Rupiah menguat karena disambut baik oleh pengusaha, sementara dari sisi pekerja ini dinilai kurang tepat,” ujar Doddy kepada Akseleran, Jumat (9/10).

Doddy menambahkan, diterbitkannya UU Ciptaker di saat pandemi Covid-19 seperti sekarang adalah kurang tepat, karena masyarakat sedang kesulitan atau di ambang resesi sehingga jika ada disinformasi sedikitpun akan menjadi besar seperti sekarang.

Di sisi lain, lanjut Doddy, sentimen global pun positif seperti karena Cina dan Rusia sudah mengajukan vaksin Covid-19 ke World Health Organization (WHO). “Tinggal menunggu apakah disetujui untuk diproduksi massal atau tidak,” tambahnya.

Untuk pekan depan, Doddy memproyeksikan rupiah akan bergerak tertekan terhadap dolar AS. Tetapi hal ini tergantung bagaimana respon pemerintah terhadap UU Ciptaker. “Jika pemerintah segera melakukan interpersonal kepada pimpinan buruh sehingga bisa diredam maka rupiah bisa tembus di angka Rp14.500 per dolar AS,” proyeksinya.

Tetapi jika pemerintah tidak segera meredam dan jika ada demo pembakaran seperti sebelumnya, maka rupiah akan bergerak di kisaran Rp14.800-15.000 per dolar AS.

Baca Juga:
Punya Uang Lebih, Pilih Ditabung atau Diinvestasikan?
Geliat Bisnis UKM di Tengah Pandemi Covid-19
Memasuki 3 Tahun, Akseleran Berhasil Tumbuh 42% di Q3 2020

Sementara Piter Abdullah Redjalam selaku Pengamat Pasar Uang mengatakan senada dengan Doddy yakni karena adanya sentimen positif dari global. Lalu sentimen dari dalam negeri terkait UU Ciptaker salah satunya seperti pembebasan pajak dividen disambut positif oleh investor.

Untuk pekan depan, Piter memproyeksikan rupiah akan bergerak di level Rp14.600-Rp14.800 per dolar AS, namun itu tergantung apakah akan ada demo pembakaran seperti kemarin atau tidak.

Daftar sekarang dan dapatkan imbal hasil hingga 21% per tahun di Akseleran

Akseleran memberikan saldo awal senilai Rp 100 ribu untuk pendaftar baru dengan menggunakan kode CORCOMMBLOG. Melakukan pendanaan di Akseleran juga sangat aman karena lebih dari 98% nilai portofolio pinjamannya memiliki agunan. Sehingga dapat menekan tingkat risiko yang ada. Akseleran juga sudah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan nomor surat KEP-122/D.05/2019 sehingga proses transaksi yang kamu lakukan jadi lebih aman dan terjamin.

Untuk kamu yang tertarik mengenai pendanaan atau pinjaman langsung bisa juga menghubungi (021) 5091-6006 atau bisa via email [email protected]