Ini loh Hobi-Hobi Para Sultan di Indonesia!

0
3069
Hobi Orang Kaya Indonesia
Hobi Orang Kaya Indonesia

Mengulik kehidupan para sultan atau orang kaya di Indonesia memang cukup menarik. Apalagi, dengan tingkat kekayaan yang dimiliki, mereka bisa melakukan kegiatan apa pun yang disukai. Meski begitu, hobi orang kaya Indonesia ternyata tidak selalu selaras dengan kekayaannya lho! Bahkan, ada pula orang kaya yang mempunyai hobi tak ubahnya masyarakat biasa. 

Nah, penasaran dengan hobi para orang kaya alias sultan di Indonesia, kan? Berikut ini adalah beberapa di antaranya: 

1. Berburu Kuliner Pinggir Jalan

Siapa yang tak kenal dengan Michael Bambang Hartono. Bersama dengan saudaranya, Robert Budi Hartono, Bambang merupakan sosok orang terkaya Indonesia selama 11 tahun berturut-turut. Nilai kekayaannya fantastis, mencapai angka Rp522,20 triliun. 

Namun, siapa yang menyangka kalau Bambang Hartono memiliki hobi yang sangat sederhana. Kepada CNBC Indonesia, Bambang pernah mengungkapkan kalau dirinya suka berjalan-jalan pagi dan mencari lentog. Lentog sendiri merupakan makanan tradisional mirip lontong sayur. 

2. Koleksi Barang Langka

Hobi berbeda diperlihatkan oleh Sri Prakash Lokia. Chairman Indorama dikenal sebagai orang India yang datang ke Indonesia pada tahun 1970-an. Di Indonesia, dia mendirikan Indorama Corporation yang kini mengantarnya sebagai salah satu orang terkaya Indonesia dengan total kekayaan mencapai Rp93,7 triliun. 

Prakash Lokia memiliki kebiasaan unik, yakni berburu buku tua dan langka. Dia pun memamerkan seluruh buku-buku koleksinya di website www.splrarebooks.com. Kebanyakan buku-buku yang dipajangnya adalah buku tua yang dibuat abad ke-16. 

3. Lomba Maraton

Lain halnya dengan hobi orang kaya Indonesia Jerry Ng. Bankir veteran dengan kekayaan mencapai Rp36 triliun ini memilih kegiatan favoritnya berupa lomba lari maraton. Bahkan, Jerry kerap mengikuti lomba maraton yang dilaksanakan di luar negeri. 

Dalam wawancara dengan VoA Indonesia, Jerry mengatakan kalau dia sering berpartisipasi dalam lomba maraton di New York, Berlin, Stockholm, Singapura, ataupun Tokyo. Selain itu, dia juga ikut serta dalam Boston Marathon yang kemudian berujung terjadinya ledakan bom pada 2013 lalu. 

4. Bagi-Bagi Beasiswa

Hobi unik dan berbeda dimiliki oleh Theodore Permadi Rachmat atau TP Rachmat. Pria kelahiran Majalengka yang pernah menjabat sebagai Direktur Utama Astra ini merupakan salah satu orang terkaya Indonesia dengan nilai kekayaan mencapai Rp26,24 triliun. 

TP Rachmat terkenal sebagai sosok yang dermawan. Bahkan, dia disebut-sebut memiliki hobi bagi-bagi beasiswa. Hobinya itu dilakukan lewat Yayasan Pelayanan kasih A&A Rachmat. Sampai saat ini, TP Rachmat telah memberikan beasiswa kepada ribuan pelajar miskin dan mahasiswa sarjana di berbagai penjuru tanah air.

Baca juga: Jenis dan Fungsi Kartu Izin Tinggal Sementara (KITAS)

5. Bermain Golf

Hobi beda dilakukan oleh Murdaya Poo yang dikenal sebagai seorang crazy rich Surabayan. Pria yang punya kekayaan mencapai angka Rp17,49 triliun tersebut memiliki hobi olahraga golf. Bahkan, Murdaya memiliki dedikasi tinggi terhadap perkembangan olahraga golf di Indonesia. 

Murdaya Poo tercatat sebagai Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Golf Indonesia (PB PGI). Dia juga mempunyai kursus golf tingkat internasional. Tak hanya itu, Murdaya sering mengadakan turnamen golf tingkat internasional. 

6. Filantropi

Hobi orang kaya Indonesia Dato’ Sri Tahir tidak jauh berbeda dengan TP Rachmat. Tahir memiliki kebiasaan berbagi dalam berbagai kegiatan filantropis. Pria yang mempunyai total kekayaan senilai Rp40 triliun itu mengatakan kalau kegiatan filantropi yang dilakukannya adalah panggilan jiwa. 

Komitmen Tahir dalam kegiatan filantropi diwujudkannya dengan berupaya hadir dalam berbagai bencana yang terjadi di Indonesia dan luar negeri. Hal itu dilakukannya karena mengingat masa lalunya yang berasal dari keluarga miskin. Dia merasakan betapa susahnya hidup dalam kondisi tidak punya apa-apa. 

7. Bermain Musik Jazz

Terakhir, ada pula sosok Peter Gontha yang terkenal sebagai pengusaha di bidang media. Peter terkenal sebagai sosok yang memiliki hobi bermain musik jazz. Karena kecintaannya tersebut, Peter merupakan sosok yang menginisiasi pelaksanaan Jakarta International Java Jazz Festival. 

Tidak cukup sampai di situ saja. Peter Gontha ternyata memiliki lagu yang cukup terkenal, yakni Jangan Menggoda Lagi serta Kau yang Kusayang. Oleh karenanya, Peter bukanlah nama yang asing di kalangan para pencinta musik jazz.

Nah, itulah 7 hobi orang kaya Indonesia yang menarik untuk kamu ketahui. Beberapa di antaranya ternyata memiliki hobi unik, kan? 

Selain 7 Hobi di atas, Kamu Juga Harus Memiliki Hobi yang Satu Ini Yaitu Hobi Melakukan Pengembangan Dana!

Mulai Pengembangan di Akseleran dengan imbal hasil hingga 16% per tahun ditambah proteksi asuransi sehingga segala proses transaksi yang dilakukan dapat lebih aman dan nyaman.

BLOG100

Yuk! Gunakan kode promo BLOG100 saat mendaftar untuk memulai pengembangan dana awalmu bersama Akseleran. Untuk syarat dan ketentuan dapat menghubungi (021) 5091-6006 atau email ke [email protected].