7 Bisnis Saat Ramadan Yang Mudah Dijalani!

0
2197
Bisnis Saat Ramadan

Bulan Ramadan merupakan bulan yang paling menguntungkan untuk kamu yang ingin membuka usaha maupun bisnis. Biasanya orang-orang, ingin memulai bisnis saat Ramadan karena saat Ramadan banyak kebutuhan yang akan meningkat seperti kuliner, baju dan sebagainya. Bulan Ramadan merupakan bulan yang penuh berkah, semua percaya bahwa Ramadan adalah saat terbaik untuk memulai bisnis. Oleh karena itu momen-momen seperti ini dapat dijadikan mereka untuk mulai membangun bisnis sukses yang diimpikannya.

Tetapi baik itu memulai bisnis saat Ramadan ataupun tidak, tentunya membutuhkan rencana yang matang. Nah, sekarang kita akan membahas bisnis yang cukup menjanjikan saat bulan Ramadan.

7 Bisnis Saat Ramadhan Yang Wajib Dicoba!

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, saat bulan Ramadan kebutuhan akan makanan, pakaian baru ataupun barang baru meningkat tajam dibandingkan bulan lainnya. Karena itu ini kesempatan kamu untuk dapat memulai bisnis kamu di bulan Ramadan. Berikut 7 bisnis saat Ramadan yang wajib kamu coba:

  • Takjil

Saat berbuka puasa tentu kamu ingin memakan makanan yang ringan terlebih dahulu, nah karena itu, takjil selalu dicari sebagai menu pertama untuk berbuka puasa. Dengan banyaknya jenis takjil peluang untuk menjajakan jenis takjil lebih terbuka. Bisnis ini juga terbilang lebih fleksibel dalam memasarkannya. Kamu dapat memulainya dengan cara menawarkan ke kantor-kantor, ke jalan-jalan, ataupun mendirikan stand di depan rumah atau jalan.

Modal bisnis ini juga tidak terlalu besar, dengan modal kisaran Rp 500 ribu – Rp 1 juta pun kamu sudah dapat memulai bisnis ini.

  • Pakaian Muslim

Umat muslim tentu menunggu datangnya waktu lebaran tiba, biasanya pada saat Ramadan itu mereka sudah mulai menyiapkan pakaian muslim baru yang akan digunakan saat hari raya. Karena itu, bisnis ini selalu laris manis saat Ramadan. Kamu dapat memulainya dengan mencari supplier utama dengan harga yang cukup baik. Setelahnya, kamu dapat menjual kembali pakaian-pakaian tersebut dengan harga yang tidak terlalu mahal, untuk mengenalkan produk atau barang milikmu.

  • Perlengkapan Solat

Saat bulan Ramadan semua kebaikan akan dilipatgandakan, karena itu biasanya umat muslim ingin segala ibadahnya bisa maksimal dan lebih fokus dalam beribadah. Biasanya mereka yang memiliki barang baru seperti sajadah, peci, sarung, kerudung dan sebagainya tentu akan semakin semangat dalam beribadah. Karena itu banyak dari umat muslim saat Ramadan membeli perlengkapan solat agar ibadahnya lebih baik di saat Ramadan.

Karena itu bisnis perlengkapan solat ini patut dicoba mengingat banyaknya kebutuhan akan barang ini di bulan Ramadan.

Apabila kamu terhambat dari segi modal, kamu bisa menjadi dropshipper untuk bisnis ini karena kamu tidak perlu menyediakan modal yang banyak, kamu hanya tinggal mengirimkan barangnya melalui supplier. Jadi, modal yang kamu butuhkan tidak akan banyak.

  • Parsel Lebaran

Di momen-momen seperti ini parsel lebaran dicari banyak orang, karena momen seperti menjelang hari raya banyak yang membutuhkan hadiah atau bingkisan untuk diberikan kepada keluarga, saudara, teman dan lainnya menjelang hari raya.

Bagi kamu yang memiliki keahlian merangkai kado atau sejenisnya bisnis ini wajib kamu coba. Kamu bisa mencoba parsel dengan isi buah, kue kering, barang-barang dan sebagainya. Lalu rangkai seunik mungkin dan gunakan media sosial sebagai media promosinya.

Dari segi modal bisnis ini juga tidak membutuhkan banyak modal, karena kamu bisa mulai melakukan bisnis ini apabila sudah ada permintaan atau pesanan saja.

  • Rental Kendaraan

Menjelang lebaran kendaraan merupakan salah satu yang paling dicari, karena banyak masyarakat yang tidak memiliki kendaraan berusaha untuk mencari kendaraan untuk digunakan untuk mudik lebaran. Biasanya, baik itu kendaraan roda dua maupun roda empat akan sangat banyak dicari saat-saat menjelang lebaran, karenanya apabila kamu memiliki kendaraan roda dua atau kendaraan roda empat kamu bisa menyewakan kepada mereka yang membutuhkan.

Dari segi modal memang bisnis ini tentu membutuhkan banyak modal, tetapi apabila tidak mau membutuhkan modal yang banyak kamu dapat memaksimalkan saja kendaraan yang kamu miliki untuk disewakan.

  • Kue Lebaran

Saat kamu mengunjungi keluarga atau sanak saudara di hari lebaran biasanya mereka menyediakan berbagai macam kue kering. Trend ini sudah lama ada di Indonesia, karena itu kamu dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk memulai bisnismu di saat ramadan. Kamu dapat membuat kue-kue seperti kastengel, putri salju, nastar, lidah kucing dan sebagainya.

Manfaatkan teman atau keluarga untuk menawarkan produk yang kamu miliki, dari situ biasanya apabila mereka puas tentu mereka akan dengan sukarela menawarkan kepada temannya untuk mencoba membelinya.

Nah dari segi modal untuk memulai bisnis ini juga tidak terlalu mahal kok, kamu dapat mempersiapkannya dari mulai kotak toples, bahan makanan dan tentu perlengkapan masaknya.

  • Ketupat Lebaran

Berbicara mengenai Ramadan atau idul fitri tentu tidak lepas dari ketupat. Makanan yang satu ini selalu muncul di momen seperti Ramadan atau idul fitri terutama lagi di idul fitri.

Untuk membuat ketupat membutuhkan keahlian khusus karenanya banyak yang memutuskan untuk membelinya. Ini bisa menjadi kesempatan kamu untuk memulai bisnis, kamu dapat mencari satu orang yang ahli untuk membuatnya. Lalu, kamu dapat menjajakannya baik itu melalui media online atau menjajakannya di pasar secara langsung.

Untuk modal dari bisnis ini juga tidak membutuhkan terlalu banyak, modal awalnya juga dapat dimulai dengan Rp 500 ribu – Rp 1 juta.

Kembangkan Dana Sekaligus Berikan Kontribusi Untuk Ekonomi Nasional dengan Melakukan Pendanaan Untuk UKM Bersama Akseleran!

Bagi kamu yang ingin membantu mengembangkan usaha kecil dan menengah di Indonesia, P2P Lending dari Akseleran adalah tempatnya. Sebagai platform pengembangan dana yang optimal dengan bunga hingga 21% per tahun kamu dapat memulainya hanya dengan Rp100 ribu saja.

BLOG100

Akseleran Apps

Untuk kamu yang tertarik mengenai pendanaan langsung bisa menghubungi (021) 5091-6006 atau email [email protected].

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here