4 Hal yang Bisa Dilakukan Ketika Naik Pesawat

1
1137
4 Hal yang Bisa Dilakukan Ketika Naik Pesawat

Menurunnya kasus Covid-19 membuat sejumlah negara melonggarkan aturan bepergian bagi turis asing. Salah satunya adalah dengan menghapuskan kewajiban karantina saat kedatangan. Dengan perubahan aturan ini, diharapkan dapat memicu agar wisatawan asing dapat kembali berlibur ke berbagai destinasi wisata yang ada

Apakah kamu sudah berencana untuk kembali liburan ke destinasi favorit setelah tertunda beberapa tahun ini? Ketika kamu sedang mempersiapkan liburan yang telah lama ditunggu-tunggu, hal terakhir yang ada di pikiran setelah membuat perencanaannya adalah penerbangan. Untuk mencapai tujuan kamu mungkin memerlukan penerbangan jarak jauh.

Lalu bagaimana caranya untuk mengusir kebosanan melakukan penerbangan jarak jauh selama enam jam atau lebih? Ternyata ada banyak hal yang dapat kamu lakukan untuk membuat dirimu sibuk.

1. Membaca buku

Baca sesuatu yang ringan dan menyenangkan seperti novel terbaru untuk mengusir rasa bosan. Namun sebaiknya kamu membaca e-book melalui gawai daripada harus membawa buku fisik karena tidak akan memakan terlalu banyak tempat di tas.

2. Menonton film

Kamu dapat memanfaatkan in-flight entertainment yang ada di dalam pesawat. Bentuk hiburan paling populer selama penerbangan adalah menonton film dan TV. Sebagian besar maskapai dengan penerbangan jarak jauh biasanya menawarkan banyak pilihan hiburan dalam penerbangan. Dengan menonton maka tanpa terasa kamu akan tiba di tujuan dalam waktu singkat.

3. Ambil beberapa foto

Jika kamu melihat ke luar jendela, ada begitu banyak pemandangan menakjubkan untuk diambil dalam perjalanan mu. Ambil lah foto instagrammable mulai dari pemandangan matahari terbenam di atas awan hingga jepretan detail seperti peta atau gambar landmark dan pegunungan di kejauhan. Ini adalah cara yang baik untuk menyibukkan diri karena kamu juga akan menghabiskan lebih banyak waktu untuk mengedit foto hasil jepretanmu.

4. Tulis jurnal

Pastikan kamu mengingat setiap detik liburanmu dengan menuangkannya ke dalam jurnal saat kamu pergi. Dengan menuliskannya, kamu akan menemukan seluruh perjalanan yang berkesan saat kamu membacanya kembali di kemudian hari. Kamu juga bisa menuliskannya kembali di blog ketika tiba di rumah.

Ayo dukung pertumbuhan ekonomi dengan memberikan pendanaan UMKM secara aman di Akseleran! Daftar sekarang dan dapatkan imbal hasil hingga 10,5% per tahun di Akseleran.

Akseleran memberikan saldo awal senilai Rp100 ribu untuk pendaftar baru dengan menggunakan kode CORCOMMBLOG. Melakukan pendanaan di P2P Lending Akseleran juga sangat aman karena lebih dari 98% nilai portofolio pinjamannya memiliki agunan. Sehingga dapat menekan tingkat risiko yang ada. Akseleran juga sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan nomor surat KEP-122/D.05/2019 sehingga proses transaksi yang kamu lakukan jadi lebih aman dan terjamin. 

Untuk kamu yang tertarik mengenai pendanaan atau pinjaman langsung bisa juga menghubungi (021) 5091-6006 atau via email [email protected]

Penulis: Ayu Diah Callista | Editor: Rimba Laut