3 Cara Sederhana Terapkan Zero Waste

1
567
3 Cara Sederhana Terapkan Zero Waste

Zero waste lifestyle atau gaya hidup tanpa sampah menjadi hal yang semakin populer saat ini. Banyak kegiatan yang dilakukan untuk mencanangkan hal tersebut seperti kesadaran akan dampak buruk sampah dan membawa botol minum sendiri. Dengan membawa botol minum sendiri, kamu sudah mengurangi sampah plastik. Menjaga kelestarian bumi dengan menerapkan zero lifestyle penting untuk menjadi pengingat agar kita sebagai manusia, yang beraktivitas serta tinggal di Bumi memiliki kesadaran untuk terus menjaga Bumi supaya menjadi tempat yang layak untuk kehidupan manusia hingga ke generasi-generasi berikutnya. Ada tiga hal sederhana yang juga bisa kamu lakukan untuk meminimalisir sampah. Apa saja hal tersebut?

1. Jangan gunakan sedotan plastik

Salah satu sampah yang menjadi penyumbang terbesar pencemaran lingkungan adalah sedotan plastik. Bahkan sedotan plastik juga sudah tercemar hingga ke laut. Sekitar puluhan juta batang sedotan yang dipakai orang Indonesia setiap harinya. Untuk menggantikan sedotan plastik, saat ini sudah banyak tersedia sedotan aluminium ataupun sedotan bambu yang bisa kamu bawa kemana saja sebagai pengganti.

2. Bawa kantong belanja

Hal kedua yang bisa kamu lakukan adalah membawa kantong belanja sendiri setiap kamu berbelanja untuk mengurangi penggunaan kantong plastik. Kamu bisa menolak tas plastik yang ditawarkan oleh kasir untukmu ketika kamu sedang berbelanja.

3. Bawa tempat minum

Terakhir, hal bermanfaat dan dapat langsung berdampak juga untuk diri sendiri. Gunakan botol minum mu sendiri, bawa dan bisa di isi ulang dimana saja. Meskipun membeli sebotol air putih bisa dijangkau dengan harga yang murah, tapi botol plastiknya sulit diurai. Dengan cara ini, setidaknya kamu tidak menjadi penyumbang sebuah sampah botol plastik.

Ayo dukung pertumbuhan ekonomi dengan memberikan pendanaan UMKM secara aman di Akseleran! Daftar sekarang dan dapatkan imbal hasil hingga 10,5% per tahun di Akseleran.

Akseleran memberikan saldo awal senilai Rp100 ribu untuk pendaftar baru dengan menggunakan kode CORCOMMBLOG. Melakukan pendanaan di P2P Lending Akseleran juga sangat aman karena lebih dari 98% nilai portofolio pinjamannya memiliki agunan. Sehingga dapat menekan tingkat risiko yang ada. Akseleran juga sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan nomor surat KEP-122/D.05/2019 sehingga proses transaksi yang kamu lakukan jadi lebih aman dan terjamin. 

Untuk kamu yang tertarik mengenai pendanaan atau pinjaman langsung bisa juga menghubungi (021) 5091-6006 atau via email [email protected]

Penulis: Ayu Diah Callista | Editor: Rimba Laut